,

Mengatasi Eror Serial Number karena Beda Bit di Windows & Office

Pada kesempatan kali ini, solusiEasy akan memberikan Anda semua sebuah tutorial seputar penggunaan software Easy Accounting System. Yang akan menjadi pembahasan adalah cara mengatasi eror ketika sedang melakukan import serial number. Jika Anda sedang melakukan import transaksi dan muncul notifikasi seperti gambar di bawah ini. Hal tersebut penyebabnya adalah adanya perbedaan bit di windows, misalnya bit di Windows adalah 64 dan bit di Office 32. Nah, berikut adalah cara untuk mengatasi eror serial number karena beda bit di Windows dan Office.

eror serial number - eror import

Eror import serial number.

Langkah Mengatasi Import Eror Nomor Serial

1. Unduh file AccessDatabaseEngine di link berikut: https://www.microsoft.com/en-us/download/details.aspx?id=13255

mengatasi eror serial number - unduh file access database engine

2. Buat Shortcut exe yang akan diinstal dengan cara klik kanan lalu pilih shortcut maka akan muncul shortcutnya seperti gambar di bawah ini.

mengatasi eror serial number - buat shortcut file

3. Setelah shortcut berhasil dibuat, klik kanan shortcut tersebut dan klik Properties, tambah kata ‘/passive’ di bagian belakang kolom target, kemudian klik Apply dan OK.

4. Instal shortcut tersebut, double klik/klik kanan lalu pilih Run as Administrator.

Demikianlah langkah-langkah untuk mengatasi eror saat impor serial number yang disebabkan perbedaan bit di Windows dan Office. Semoga tutorial ini bisa membantu semua pengguna Easy Accounting System. Terus ikuti solusieasy.co.id, sebab banyak informasi dan artikel seputar software EASY 5 yang bisa Anda dapatkan. Anda bisa membaca artikel-artikel yang bisa membantu Anda mengoperasikan Easy Accounting System. Tutorial cara instal hingga cara membuat formula produksi bisa dibaca di situs ini.

Easy Accounting System juga mempunyai tutorial dalam bentuk video dan bisa Anda lihat di channel YouTube resmi Easy Accounting System. Menariknya lagi, Anda juga bisa request tutorial kepada tim kami, jadi Anda bisa langsung terhubung dengan kami. Untuk caranya juga cukup mudah, ketikkan request Anda di kolom komentar situs ini atau di channel YouTube Easy Accounting System. Tim kami akan segera merespon request tersebut dan membuatnya, bisa berbentuk artikel maupun video. Terima kasih dan sampai berjumpa di artikel-artikel seputar EASY lainnya.

194 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply